#Adab_Safar_Dan_Mudik_Part_II



Insya Allah cucu akan melanjutkan tulisan ini, semoga bisa menjadi bekal mudik ke kampung halaman masing-masing.

Untuk Part I silahkan klik link:
https://m.facebook.com/groups/100556436766949?view=permalink&id=1468123093343603

Pada part I cucu menyebutkan bahwa salah satu adab safar adalah niat yang baik / niat yang shalih.

Ada hal yang sangat luar biasa dalam masalah ini, di mana Nabi صلى الله عليه وسلم menyampaikan bahwa jika seseorang terbiasa melakukan amal shalih, lalu ia terhalang untuk melakukannya karena safar atau sakit, maka pahala amalan tersebut akan terus memgalir meskipun kita terhalang untuk melaksanakan amalan tersebut.

Mbah.....
Idul Fitri sekitar 22 hari lagi atau mudik kita masih belum saatnya, mulai dari sekarang coba kita laksanakan dan rutinkan amalan-amalan yang ringan, biasakan dzikir pagi petang, shalat dhuha, baca al-qur'an dll nah jika sudah terbiasa maka saat kita safar lalu terhalang maka pahala tetap mengalir, tentu sehabis safar kita tetap melanjutkan amalan tersebut sebab amalan yang paling dicintai Allah adalah yang rutin meskipun sedikit.

Adab yang ke-2
Jangan lakukan safar untuk kemaksiatan..

Memang ada? Ada atuh dan banyak
Mana buktinya?
Gini mbah....manusia itu ada dua kelompok secara umum, ada yang ingin ke surga ada yang ingin ke neraka, ada yang menempuh ketaatan ada yang menempuh kemaksiatan.

Jika kita tidak sibuk dengan ketaatan maka tentu kita akan disibukan dengan kemaksiatan, minimal dengan kesia-sian.

Kenapa sih harus hati-hati dalam adab ke-2 ini?
Mbah, safar atau mudik itu melelahkan, menguras tenaga, harta dan waktu dan pengorbanan lainnya.

Maka sungguh sangat merugi jika kita telah berkorban harta, tenaga, pikiran waktu untuk safar dan mudik, namun justu berujung kebinasaan.

Selamat melaksanakan ibadah ramadhan dan selamat mempersiapkan mudik buat para mbah yang melaksanakannya

Ket Photo:
Saat touring ketemu sesama komunitas, kenalan, kopdar dadakan, kasih hadiah.

Apalagi klo ketemu dengan para mbah member motuba buanyak sekali saudaranya Masya Allah, bisa penuh si kibar dengan kopi dll 😊😊😊😊😊
#Adab_Safar_Dan_Mudik_Part_II
4/ 5 stars - "#Adab_Safar_Dan_Mudik_Part_II" Insya Allah cucu akan melanjutkan tulisan ini, semoga bisa menjadi bekal mudik ke kampung halaman masing-masing. Untuk Part I silahkan klik ...